Banyak dari rekan-rekan petani atau siapapun pasti pernah mencoba kripik bayam. Kripik yang ringan namun gurih serta menggunakan bayam sebagai bahan utama yang mudah didapat. Selain untuk dinikmati sendiri, ternyata dapat juga menjadi salah satu alternatif usaha yang dapat dicoba.
Silakan mencoba
KERIPIK BAYAM
Bahan:
200 gr tepung beras
3 sdm tepung kanji
8 butir kemiri, haluskan
3 siung bawang putih, haluskan
Garam secukupnya
3 sdm ebi, haluskan
Air secukupnya
20 lembar daun bayam utuh
Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat :
1. Campur tepung beras, tepung kanji, kemiri, bawang putih, garam, ebi yang dihaluskan.
2. Beri air sedikit sampai cukup encer.
3. Celup daun bayam ke dalam adonan encer.
4. Goreng dengan panas sedang sampai kering garing